
Jambiday.co JAMBI – Penambahan pasien positif covid – 19 di Provinsi Jambi pada tanggal (07/10) sebanyak 22 orang ,salah satu diantaranya adalah ASN di lingkup Pemprov Jambi. Di karenakan hal tersebut mulai Kamis (8/10) ASN lingkup Pemprov Jambi bekerja dari rumah atau work from home (WFH).
Johansyah, Jubir Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Jambi mengatakan, ini berlakukan karena ada pegawai yang terpapar Covid-19 pada Rabu (7/10).
“Mulai Kamis hingga Jumat, kita WFH. Senin (12/10) kembali bekerja di kantor dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19,” pungkasnya.(ewi)